Honda PCX 150 Jawa Tengah di Target 5.000 unit Perbulan , Bisa Tembus Gak Yha ?

Konten [Tampil]
Motor Matic Honda PCX 150 - Kelas matic gembrot dari Honda ini nyatanya tidak bisa di pandang sebelah mata yang mana pasarnya sekarang Honda PCX 150 tumbuh pesat, mengimbangi penjualan dari saudaranya yakni All New Honda Vario. Setelah resmi dirilis pada bulan Ferbruari 2018 kini Honda PCX sendiri dipasarkan dengan dua model pengereman yakni  yang model ABS dan model CBS. Tentu dua model berbeda ini akan menjadikan selisih pada harga jual yang di tawarkan kepada para pembeli saat ini.



AHM Target Pasar Honda PCX Jawa Tengah tembus 5000 unit
AHM Target Pasar Honda PCX Jawa Tengah tembus 5000 unit

www.marchelloka.com - Pembahasan kali ini kita akan berjalan jalan melihat penjualan Honda PCX 150 ini di Jawa Tengah yang lagi sering terdengar indennya cukup lama di daerah ini? Bisa jadi tidak hanya di jawa tengah saja melainkan di berbeagai daerah lainnya. Penasaran bukan ?

Baca Juga : Pilih mana antara Honda PCX dan Yamaha Lexi ?


Proses inden yang terlalu lama ini nyatanya tidak lain karena kemampuan dari stoknya sobat, yang mana untuk skutik gembrot ini banyak sekarang peminatnya. bahkan sobat otomotif untuk target pasar motor matic gembrot ini adalah 5.000 unti perbulan sekarang.

dilansir dari laman Gridoto dengan beliau, bapak Budi Hartanto Marketing Manager Astra Motor Jateng saat ditemui di The Park Mall Solo mengatakan, untuk wilayah Jateng kami menargetkan 5.000 unit/bulannya untuk memenuhi kebutuhan pasar.

"Meskipun dengan target pasar segitu kami sampai saat ini baru bisa memenuhi 3500 unit/bulannya," kata Budi.

Namun meski sudah mencapai angka 3.500 unit/bulan, penjualan PCX 150 masih ramai dan harus antre-antre untuk mendapatkan skutik gembrot ini.

"Inden PCX masih 2.200 unit/bulannya, jika berminat untuk memboyong skutik gembrot ini harus siap-siap antre dulu," jelas Budi.

Nah hal itu yang membuat Honda PCX 150 terlihat lambat dalam penjualannya sob.

Sedikit informasi, Honda PCX 150 dibekali mesin 4-tak, SOHC dengan dibekali pendingin cairan, eSP dan dilengkapi sistem suplai bahan bakar PGM-FI.

Honda PCX 150 adalah salah satu gembrot yang cukup banyak peminatnya di Indonesia yang memiliki dimensi bodi panjang 1.923 mm, lebar 745 mm, dan tinggi 1.107 mm.

Namun untuk berat dari skutik gembrot ini berbeda antara tipe CBS dan ABSnya sob! .  PCX 150 CBS memiliki berat 131 kg sedangkan tipe ABS memiliki berat 132 kg.

Baca Juga : Harga Aksesoris Honda PCX Resmi


Demikian sobat mengenai Inden, dan kebutuhan pasar Honda PCX di Jawa Tengah siap untuk 5.000 unit perbulannya masih dalam proses. dikutip dari laman otomotif gridoto.com, semoga bermanfaat bagi sobat yang hendak membeli motor matic gembrot ini.

Jangan lupa untuk komentar dan diskusi di kolom bawah ini dan share juga ke sosial media Anda tuk dapatkan banyak like "SALAM OTOMOTIF"

Pencarian Terkait :

#honda pcx
#penjualan honda
#Astra Honda Motor (AHM)
#pcx 150

Jangan sampai ketinggalan postingan-postingan terbaik dari Honda PCX 150 Jawa Tengah di Target 5.000 unit Perbulan , Bisa Tembus Gak Yha ?. Berlangganan melalui email sekarang juga:

BACA JUGA LAINNYA:

0 Response to "Honda PCX 150 Jawa Tengah di Target 5.000 unit Perbulan , Bisa Tembus Gak Yha ?"

Post a Comment